Once Mekel Santai Jika 1 Komisi dengan Ahmad Dhani

Once Mekel Santai Jika 1 Komisi dengan Ahmad Dhani - GenPI.co
Once Mekel mengaku siap apabila berada dalam satu komisi yang sama dengan pendiri Dewa 19 Ahmad Dhani. Foto: Dok/Asep Wahyudin/GenPI.co

GenPI.co - Once Mekel mengaku siap apabila berada dalam satu komisi yang sama dengan pendiri Dewa 19 Ahmad Dhani.

"Oh, enggak apa-apa. Semangat," ujar Once, Selasa (1/10).

Mantan vokalis Dewa 19 itu mengaku masih menunggu keputusan dari PDIP yang menaunginya.

BACA JUGA:  Once Mekel Buka-Bukaan: Kalau Saya Bilang, Kayak Macan Ompong

“Kami menunggu arahan dari partai dan fraksi,” ucap Once Mekel.

Di sisi lain, Once Mekel menganggap keraguan masyarakat terhadap artis yang menjadi anggota DPR sebagai hal biasa.

BACA JUGA:  Once Mekel Minta Tolong ke Ganjar Pranowo soal Royalti Lagu

"Ah, biasa saja itu," kata Once Mekel.

Politikus PDIP itu mengaku akan berfokus mengawal program pemerintah agar tepat sasaran ketika bertugas sebagai anggota DPR.

BACA JUGA:  Ahmad Dhani di Partai Gerindra, Once Mekel Caleg PDIP

Menurut Once Mekel, banyak masyarakat yang tidak mendapatkan program dari pemerintah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya