Jokowi Diam soal Demo Rusuh di Semarang, Fedi Nuril Beri Sindiran Tajam

Jokowi Diam soal Demo Rusuh di Semarang, Fedi Nuril Beri Sindiran Tajam - GenPI.co
Fedi Nuril geram karena menganggap Presiden Joko Widodo (Jokowi) hanya diam di tengah kericuhan yang terjadi dalam demonstrasi mahasiswa di Semarang. Foto: Aji Cakti/Antara

GenPI.co - Aktor ganteng Fedi Nuril geram karena menganggap Presiden Joko Widodo (Jokowi) hanya diam di tengah kericuhan yang terjadi dalam demonstrasi mahasiswa di Semarang, Jawa Tengah.

Fedi Nuril mengunggah ulang cuitan Yayasan LBH Indonesia tentang kerusuhan demontrasi di Semarang.

"#IndonesiaDaruratDemokrasi Aksi di Semarang mendapat respons yang sama, pengerahan kekuatan berlebih, penggunaan gas air mata, dan kekerasan," cuit Yayasan LBHI, Selasa (27/8).

BACA JUGA:  Dihujat Tidak Ikut Demo, Raffi Ahmad: Kawal dengan Cara Masing-Masing

Fedi Nuril juga mempertanyakan sikap Presiden Jokowi yang dianggapnya hanya berdiam diri.

Bintang film Ayat-Ayat Cinta itu menilai Jokowi belum memberikan komentar tentang kericuhan di Semarang.

BACA JUGA:  Ikut Demo Kawal Putusan MK, Anak Machica Mochtar Patah Tulang Hidung

"Di Semarang sudah chaos, Pak. #DaruratKekerasanAparat," ujar Fedi Nuril.

Sebelumnya, polisi menggunakan gas air mata untuk membubarkan demonstrasi di Semarang.

BACA JUGA:  Polisi Bebaskan 50 Demonstran di Depan Gedung DPR RI yang Sempat Ditahan

Pantauan JPNN.com di lokasi pada pukul 20.12 WIB, puluhan mahasiswa dari berbagai kampus lemas dan pingsan di lobi Paragon Mall.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya