
GenPI.co - Musisi Kunto Aji menjadi petugas upacara bendera pada HUT Ke-79 RI di Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Semarang, Jawa Tengah.
Kunto Aji pun membagikan dua foto yang menunjukkan dirinya sedang menjadi petugas upacara.
Di dalam foto itu Kunto Aji tampak memakai seragam lengkap. Dia juga sedang berpose menghormat.
BACA JUGA: Konser Kunto Aji di 5 Kota Indonesia dan Malaysia, Catat Tanggalnya
Selain itu, Kunto Aji dalam foto yang diunggahnya juga tampak sedang membacakan UUD 1945.
Kunto Aji mengatakan momen menjadi petugas upacara bendera terjadi ketika dirinya tur di Semarang.
BACA JUGA: Jadi Linmas di TPS Pemilu 2024, Kunto Aji Ngaku Mengecewakan
Menurut Kunto Aji, turnya tersebut bertepatan dengan hari perayaan kemerdekaan Indonesia.
Kunto Aji mengaku pada awalnya dirinya ingin menggelar upacara bendera sendiri.
BACA JUGA: Kunto Aji Gelar Konser Pukul 5 Pagi, Harga Tiket Mulai Rp 175 Ribu
Namun, dia akhirnya memutuskan untuk bergabung di SMA Negeri 1 Semarang karena khawatir tidak bisa melakukan upacara sendiri.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News