
GenPI.co - Aktor ganteng Raffi Ahmad menepis kabar yang menyebut dirinya terlibat kasus pencucian uang senilai ratusan miliar rupiah.
Suami artis cantik Nagita Slavina itu menjelaskan rumor yang saat ini viral di media sosial adalah hoaks.
"Tidak benar adanya," kata Raffi Ahmad di kawasan BSD, Kamis (1/2).
BACA JUGA: Mpok Atiek Jual 200 Puding, Raffi Ahmad Bayar Rp 11 Juta
Raffi Ahmad menegaskan dirinya tidak pernah melakukan pencucian uang seperti yang dituduhkan segelintir orang.
Ayah dua anak itu juga mengaku kaget ketika namanya disebut dalam kasus pencucian uang.
BACA JUGA: Siapkan Masa Depan Rafathar dan Cipung, Raffi Ahmad: Nggak Usah Kerja Capek
Raffi Ahmad pun mengimbau masyarakat agar tidak mudah memercayai kabar yang beredar.
"Jangan percaya sama hal-hal seperti itu. Sama sekali enggak ada," ucap Raffi Ahmad.
BACA JUGA: Main Bola di Ambon, Gibran Rakabuming Raka 2 Kali Jebol Gawang Raffi Ahmad
Presenter kondang itu menilai isu yang menerpanya muncul karena saat ini adalah tahun politik.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News