
GenPI.co - Selebritas Angelina Sondakh menceritakan bagaimana perjuangannya menyesuaikan diri dengan kehidupannya setelah 10 tahun mendekam di penjara.
Hal tersebut disampaikan Angie, sapaan akrabnya, kepada Zaskia Sungkar dalam tayangan YouTube The Sungkars pada 12 September 2022.
Istri Adjie Massaid itu mengaku sempat kesulitan menyesuaikan diri dengan kehidupannya saat ini.
BACA JUGA: Marcellino Lefrandt Beber Hubungannya Dengan Angelina Sondakh, Oh Ternyata Begini
“Nggak mudah sih,” kata Angelina Sondakh.
Angie menjelaskan kehidupannya di penjara memiliki jadwal yang tetap sehingga dirinya bisa leluasa memperdalam ilmu agama.
BACA JUGA: Di sini Keberadaan Kak Seto saat Angelina Sondakh Butuh Pertolongan, Terungkap!
Sementara, saat ini, Angie juga harus mengurus anak semata wayangnya, Keanu Jabbar Massaid.
“Kalau di sana (penjara, red) kan aku sudah punya jadwal tetap,” tuturnya.
BACA JUGA: Disamakan dengan Istri Ferdy Sambo, Angelina Sondakh Sebut Takdir Tuhan
Lebih lanjut, ibu 1 anak itu juga membeberkan perjuangannya dalam mencari nafkah yang halal.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News