
GenPI.co - Aktor Ari Irham membagikan cerita seram saat menjadi pemeran karakter Tuktuk di film Mencuri Raden Saleh.
Ari mengaku cukup seram dan tegang saat melakoni berbagai adegan ekstrem pada film Mencuri Raden Saleh.
Seperti diketahui, Tuktuk berperan sebagai driver geng pencuri.
BACA JUGA: Aplikasi Pintu Jadi Sponsor Resmi Film Mencuri Raden Saleh
"Ada adegan ngebut di SCBD bawa truk dan nabrak mobil. Itu (adegan, Red) the best!" ujar Ari di XXI Metropole, Rabu (29/6).
Pemeran film Terlalu Tampan itu menyebut semua adegan tersebut asli alias bukan CGI.
BACA JUGA: Bintangi Mencuri Raden Saleh, Aghniny Haque Berkelahi Pakai Dress
Ari mengaku adrenalinnya naik saat melakoni adegan tabrakan.
Sebab, menurutnya adegan tersebut cukup berbahaya, apalagi ditambah dirinya yang belum pernah sama sekali mengendarai truk.
BACA JUGA: Film Mencuri Raden Saleh Hancurkan 20 Mobil Cuma Buat Syuting
Di sisi lain, kata Ari, saat adegan tabrakan dirinya juga membawa penumpang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News