
GenPI.co - Presenter sekaligus komedian Ruben Onsu mengungkapkan janjinya untuk keluarga di tengah kondisinya yang sakit parah.
Hal tersebut disampaikan Ruben saat diwawancara Irfan Hakim di YouTube MOP Channel pada 26 Juli 2022.
Dengan mata berkaca-kaca, ayah 3 anak itu berjanji akan berusaha keras agar bisa segera pulih dari penyakitnya.
BACA JUGA: Pengakuan Ruben Onsu Mengkhawatirkan, Mendadak Bahas Kematian
“Saya cuman berjanji, ayah akan sekuat tenaga, berusaha maksimal sehat, sembuh,” kata Ruben Onsu.
Seperti diketahui, Ruben Onsu mengidap penyakit Empty Sella Syndrome yang menyerang bagian otaknya.
BACA JUGA: Ruben Onsu Kena Guna-Guna, Denny Darko: Ada Orang yang Dengki
Suami Sarwendah itu juga mengalami penyempitan sumsum tulang belakang sehingga dirinya harus menjalani pengobatan di Singapura.
“Semuanya bisa kami lewatin bersama-sama,” imbuhnya.
BACA JUGA: Ruben Onsu Ternyata Sempat Menutupi Penyakitnya Dari Para Sahabat
Selama berjuang melawan penyakitnya, Ruben Onsu mengaku sering bingung saat ditanya soal kondisinya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News