
GenPI.co - Pengusaha Gilang Pramana dan Shandy Purnamasari atau yang dikenal dengan Juragan 99 mengaku jika selebgram Laura Anna sempat akan dijadikan brand ambassador.
"Jadi, udah deal," ujar Shandy Purnamasari di kediaman Laura di Komplek Puri Gading, Bekasi, pada Jumat (17/12).
Bahkan, lanjut Shandy, kedua belah pihak sudah memiliki konsepnya.
BACA JUGA: Kebohongan Gaga Muhammad Patah, Kakak Laura Anna Buka Kartu As
"Laura juga sudah berikan ide juga pakai notes gitu," lanjutnya.
Dalam catatan itu, konsep yang ingin Laura Anna berikan adalah sebuah tataran dari para senior brand ambassador milik Juragan 99 itu.
BACA JUGA: Cerita Ibu Laura Anna Ambilkan Bubur Bikin Pilu, Pengin Nangis
Di lokasi yang sama, kakak Laura, yakni Grite Irene membenarkan hal tersebut.
"Jadi, dia mau bikin yang lucu-lucu gitu. Lucu banget, sih, seharusnya," ungkap Grite Irene sambil menghelakan napas.
BACA JUGA: Klarifikasi Gaga Muhammad Soal Tuduhan Gesek ATM Laura Anna
Sayangnya, hal tersebut belum terwujud lantaran selebgram 21 tahun itu pergi untuk selama-lamanya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News