Mendadak Deddy Corbuzier Pamit dari Podcast, Ada Apa Nih?

Mendadak Deddy Corbuzier Pamit dari Podcast, Ada Apa Nih? - GenPI.co
Deddy Corbuzier. Foto: Instagram: @mastercorbuzier

GenPI.co - Pembawa acara Deddy Corbuzier mendadak mengumumkan dirinya undur diri sejenak dari segala jenis platform media sosial yang ia memiliki, termasuk podcast YouTube.

Kabar mengejutkan itu disampaikan mantan pesulap tersebut di akun Instagramnya, Selasa, 10 Agustus 2021.

"Untuk sejumlah alasan, saat ini saya off dari media sosial, podcast, and WhatsApp," ungkap Deddy Corbuzier, Selasa (10/8).

BACA JUGA:  Deddy Corbuzier Isyaratkan Gabung di Film Fantastic Four, Wow!

Belum diketahui alasan yang jelas perihal keputusannya untuk rehat sejenak dari dunia konten dan media sosial.

Di unggahnnya tersebut, mantan suami Kalina Ocktaranny itu menyertakan sebuah kalimat bijak pada bagian kolom keterangan.

BACA JUGA:  Ditantang Deddy Corbuzier Rp 500 Juta, Ini Kata Ivan Gunawan

Lewat tulisan itu, Deddy Corbuzier juga mengisyaratkan soal pikiran dan roh manusia.

"Bahkan dalam sarungnya, pedang harus tajam, demikian juga pikiran dan roh harus ada di dalam tubuh," ujar Deddy Corbuzier.

Deddy Corbuzier sejauh ini belum bisa dihubungi untuk dimintai keterangan.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya