
GenPI.co - Pengamat Politik Muhammad Qodari blak-blakan membeber alasan mendukung Joko Widodo (Jokowi) berpasangan dengan Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.
Hal tersebut diungkapkan M Qodari dalam Program Mata Najwa karena untuk menghindari polarisasi di tengah masyarakat.
BACA JUGA: Amarah Munarman Eks FPI Menggelegar, Habib Rizieq Berani Melawan
Direktur Indo Barometer ini lalu membeberkan soal kerusuhan di Amerika Serikat oleh massa Donald Trump, pascakemenangan Joe Biden dalam pemilihan presiden.
Fenomena polarisasi politik itu kata dia, bahkan dialami negara yang usianya sudah ratusan tahun.
"Sekarang pertanyaannya, di Amerika yang negara sudah lama 245 tahun, Indonesia 76 tahun, dengan kualifikasi ekonomi dan pendidikan yang begitu tinggi, orang kok bisa karena identitas dan emosi terbelah sedemikian rupa," jelas Qodari, Rabu (17/3) malam.
Qodari mengatakan pada 2014 lalu, pendukung Prabowo sempat hendak datang dan membatalkan pelantikan Jokowi dan JK pada Sidang Umum MPR.
BACA JUGA: Akhirnya Gatot Nurmantyo Beber Sosok yang Ajak Kudeta Demokrat
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News