
BACA JUGA: 3 Zodiak Superkaya, Hobinya Pinjamkan Uang ke Mana-mana
Soal ini, politisi Partai Demokrat, Rachland Nashidik, justru punya pandangan beda. Rachland yakin Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri tidak akan menyetujui kudeta yang sedang terjadi di Partai Demokrat
“Bahkan Ibu Megawati tak bakal menyetujui ambil alih paksa Partai Demokrat,” tulis @RachlanNashidik, Jumat (12/3/2021).
BACA JUGA: Dewa Uang Bikin Hidup 4 Zodiak Jadi Tenang
Rachland menyimpulkan hal seperti itu sebab menurutnya, Megawati memahami masalah kudeta. Rekam jejaknya ada. Saat memimpin partai, Megawati pernah menjadi korban otoritarianisme di masa Orde Baru.
“Ibu Mega pasti memahami, legitimasi moral historis PDIP sebagai Partai korban otoritarianisme Orde Baru. Itu akan hancur bila kader PDIP mengabsahkan KLB ilegal Deli Serdang,” lanjutnya. Bila itu dilakukan, menurut Rachland, itu seperti bunuh diri politik. (*)
Video populer saat ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News