
GenPI.co - Imam Besar FPI Habib Rizieq tetap menyuarakan pesan penting meskipun kasus dugaan chat asusila kembali menjeratnya.
Salah satu pesan yang disampaikan Habib Rizieq ialah penuntasan kasus kematian enam anggota Laskar FPI.
BACA JUGA: Dugaan FPI Bikin Jantung Rontok, Habib Rizieq Memang Top
Sekretaris Umum FPI Munarman menjelaskan, kasus kematian enam anggota Laskar FPI itu menjadi sorotan tajam Habib Rizieq.
Oleh karena itu, kata Munarman, FPI akan terus berjuang untuk menegakkan keadilan.
"HRS (Habib Rizieq Shihab) terus mengamanatkan kepada seluruh umat Islam agar tidak berhenti menuntut dibongkarnya otak perencana di balik pembantaian enam syuhada," kata Munarman, Selasa (29/12).
Munarman pun menduga ada motif di balik putusan pencabutan SP3 atas kasus dugaan chat asusila yang melibatkan Habib Rizieq.
Menurut Munarman, putusan tersebut memiliki keterkaitan dengan kematian enam anggota Laskar FPI.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News