Pernyataan Habib Rizieq Menyayat Hati, Bikin FPI Ikhlas

Pernyataan Habib Rizieq Menyayat Hati, Bikin FPI Ikhlas - GenPI.co
Pemeriksaan kesehatan terhadap Habib Rizieq Shihab dan security food di Polda Metro Jaya. (Foto: Dok Humas Polri)

GenPI.co - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab (HRS) memberikan pernyataan yang mengejutkan, Habib Rizieq mengatakan rela dirinya ditetapkan sebagai tersangka pada kasus kerumunan di Megamendung, Bogor.

Pesan tersebut disampaikan melalui Wakil Sekretaris Umum FPI Aziz Yanuar. Menurutnya HRS siap menghadapi proses hukum terhadap dua status tersangka Megamendung maupun Petamburan.

BACA JUGA: Pernyataan Mahfud MD Menggetarkan Jiwa, Pendukung FPI Terdiam

"Tidak masalah, seluruh daerah lapor kalau perlu. Kami hadapi melalui jalur hukum," kata Aziz menyampaikan pesan Habib Rizieq kepada wartawan, Kamis (24/12).

Namun, di balik pernyataan itu, Habib Rizieq meminta agar pihak kepolisian berlaku secara adil dalam insiden penembakan enam Laskar FPI dan menangkap pelakunya. 

"HRS tidak masalah ditahan kasus kerumunan model apapun juga, asalkan keadilan ditegakkan dengan proses tangkap dan hukum pembunuh enam laskar FPI yang dibunuh secara keji," beber Aziz.

BACA JUGA: Hoki 4 Shio Tembus Langit, Siap-siap Bergelimang Uang Akhir Tahun

Aziz juga mengatakan Habib Rizieq juga mengecam kepada pihak yang tidak dapat menyelesaikan kasus tersebut secara adil. Pihaknya akan terus mengejar agar para pelaku dapat bertanggung jawab dan dihukum.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya