
GenPI.co - Jenderal Pol Idham akan segera pensiun pada Januari 2021 membuat para figur berlomba-lomba menjadi terbaik menggantikannya.
Salah satunya ada nama Kepala Badan Intilijen Keamanan (Kabaintelkam) Komjen Pol Rycko Amelza Dahniel yang menjadi salah satu calon terkuat.
BACA JUGA: Polisi Disabet Samurai saat Bubarkan Demo Pendukung Habib Rizieq
Pengamat Kepolisian Bambang Rukminto mengatakan, Komjen Pol Rycko pernah menjadi ajudan mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada 2009-2012 yang bisa memberatkan langkah menjadi Kapolri.
"Ya sering kali berpengaruh dan menjadi pertimbangan," jelasnya kepada GenPI.co Jumat (18/12).
Bambang menjelaskan, seharusnya hal-hal itu tidak perlu terjadi lagi dalam memilih calon Kapolri baru karena tidak menjadi tolak ukur lagi.
"Harus diabaikan mengingat terpenting itu adala kompetensi dan integritas bakal calon Kapolri," jelasnya.
Pasalnya, sosok Kapolri baru harus satu visi dengan Presiden Jokowi itulah kunci terpenting.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News