Gatot Nurmantyo Makin Ngeri, Bikin Istana Tak Berkutik

Gatot Nurmantyo Makin Ngeri, Bikin Istana Tak Berkutik - GenPI.co
Gatot Nurmantyo Makin Ngeri, Bikin Istana Tak Berkutik (Foto: jpnn/GenPI.co)

GenPI.co - Pengamat politik Rocky Gerung menilai strategi yang diterapkan mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo cukup cerdik.

Hal ini disebabkan Presidium Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) tidak menghadiri acara penganugerahan Bintang Mahaputra di Istana Negara. 

BACA JUGA: Istana Tegang, Bekas Anak Buah SBY Malah Kayak Jubir Jokowi

Namun, Gatot Nurmantyo juga tidak menolak penghargaan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut, Rabu (11/11).  

Rocky Gerung menilai, cara Gatot dengan menerima penghargaan tanpa hadir di Istana adalah sebuah manuver politik yang cerdas.

"Dia tetap menerima Bintang Mahaputranya, tapi dia tidak hadir. Ini menurut saya cara berpikir dan manuver politik yang luar biasa," ungkap Rocky dalam kanal YouTube Rocky Gerung Official, Kamis (12/11).

BACA JUGA: 6 Shio Penuh Hoki Tingkat Dewa, Rezeki Datang Tak Ada Matinya

Lebih lanjut, Rocky menjelaskan, sikap Gatot itu secara tidak langsung menunjukkan syarat-syarat jika oposisi diundang ke Istana.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya