
Gatot mengakui bahwa KAMI memang berorientasi kekuasaan dan politik. Namun, organisasi moral ini juga hadir untuk mengkritik dan memberi masukan kepada pemerintahan Jokowi saat ini.
BACA JUGA: Hoki dan Rezeki 3 Zodiak Ini Berubah Drastis di Akhir Oktober
"Memang gerakan kami untuk kekuasaan, dalam arti siapapun yang berkuasa kami berikan input, masukan agar sama dengan apa yang dicita-citakan rakyat yang ingin Indonesia maju dan demokrasi ditegakkan," beber Gatot.
Selain itu, Gatot mengakui KAMI juga berorientasi politik, yaitu politik langit. Ini adalah fokus politik yang tak berambisi dan bernafsu mengejar kekuasaan.
"Kalau dikatakan politik, ya memang politik tapi politik langit. Kami bergerak dalam kebenaran bukan kebenaran manusia tapi kebenaran yang hakiki. Politik langit hanya kejar rida Allah SWT," katanya.(*)
Lihat video seru ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News