Ngeri! KAMI Dituding Jadi Dalang Aksi Tolak Omnibus Law 

Ngeri! KAMI Dituding Jadi Dalang Aksi Tolak Omnibus Law  - GenPI.co
Ngeri! KAMI Dituding Jadi Dalang Aksi Tolak Omnibus Law  (Foto: doc.JPNN/GenPI.co)

"Jadi ini (pernyataan Din) adalah kalimat kondisional, kita harus paham kalimat kondisional itu. Jadi kalau kezaliman merajalela bisa jadi ‘KAMI’ yang memimpin jangan langsung mengartikan bahwa KAMI memberontak." ungkap Refly Harun.

Menurut Refly Harun warga negara harus punya ukuran untuk mengatakan pemerintah zalim. Ia juga mengatakan bahwa warga negara berhak mengingatkan dan mengkritik pemerintah apabila melenceng dari konstitusi.

BACA JUGA: Luar Biasa, Ternyata Minuman You C 1000 Miliki Manfaat Dahsyat!

"Justru sebagai warga negara kalau kita menemukan kezaliman dan pemerintah sudah melenceng dari konstitusi sah untuk kita mengingatkan, tentu dengan cara yang baik dan konstitusional," jelasnya.

Refly Harun juga menyoroti banyaknya butir yang ada pada UUD 1945 dan Pancasila yang tidak bisa dijalankan oleh pemerintah secara murni dan konsekuen.

Refly Harun kemudian mengatakan, bahwa bisa jadi karena ada kepentingan tertentu pemerintah mengambil kebijakan yang justru tidak menguntungkan rakyat, dan di situlah peran KAMI dimainkan.(*) 

Tonton Video viral berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya