
GenPI.co - Prajurit TNI merupakan garda terdepan keamanan negara Indonesia. Di balik penampilannya yang disiplin dan berdedikasi tinggi, kesejahteraan prajurit ternyata masih jauh dari kata layak.
Anggota Komisi I DPR RI Sukamta menyoroti uang insentif penempatan penugasan bagi prajurit TNI. Sukamta mengatakan, masih ada item yang nominalnya cuma Rp 2.000.
BACA JUGA: Timor Leste Rontok, Rakyatnya Ingin Kembali Gabung Indonesia
Menurut Sukamta hal Itu kurang manusiawi, sementara prajurit TNI pasti tidak boleh mengeluh.
Kabar kesejahteraan prajurit ini mencuat dalam Rapat Kerja Komisi I DPR dengan Kementerian Pertahanan dan TNI pada Rabu (2/9).
Dari bahan paparan Asisten Perencanaan Umum (Asrenum) Panglima TNI Laksda Agung Prasetiawan, diketahui item untuk daya tahan tubuh prajurit cuma dikasih Rp 2.000.
BACA JUGA: Pesta Liar Putra Mahkota Arab Saudi di Maladewa Bikin Tercengang
Pemberian insentif bagi prajurit TNI didasarkan pada Keputusan Panglima TNI Nomor 1352/XII/2018 tentang Petunjuk Pelaksanaan Program Kerja Penyelenggaraan Direktorat Umum Mabes TNI.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News