
GenPI.co - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menunjukkan sikap yang luar biasa. Dia bersikap terpuji atas “fitnah” yang dilayangkan pesinetron Indah Kartika Mutiarawati alias Ike Muti.
Alih-alih marah, Anies justru memilih tidak memperpanjang polemik dengan Ike Muti. Sebab, Anies menginstruksikan jajarannya di Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk mencabut somasi terhadap Ike.
BACA JUGA: Takdirnya Keras Kepala, Tapi 3 Zodiak Ini Diramalkan Cepat Sukses
Tak hanya itu saja, baru-baru ini Gubernur Anies juga bersikap kesatria, di mana tanpa tedeng aling-aling ia meminta kepada siapa saja untuk menunjukkan bukti jika ada kebijakan yang intoleran.
Anies mengaku baru kali ini dirinya menyatakan hal tersebut dalam acara Memoar Pilkada DKI 2017 yang disiarkan di Channel YouTube Mardani Ali Sera beberapa waktu lalu.
"Setelah 2 tahun saya di Jakarta, baru saya tawarkan pertanyaan balik, tolong ditunjukkan selama 2 tahun ini kebijakan mana yang intoleran. Tolong ditunjukkan, kebijakan mana yang diskriminatif, tolong ditunjukkan fakta mana yang bisa membenarkan imajinasi bahwa gubernur dan pemerintahan adalah gubernur pemerintahan intoleran," ungkap Anies.
BACA JUGA: 5 Shio Banjir Hoki, Usaha Makin Sukses Rezeki Tak Berhenti
Anies membeberkan, bahwa selama ini pihaknya tidak membalas imajinasi atau pikiran kelompok yang kontra terhadap hal yang sama. Sebab, kata Anies, semua yang disampaikannya akan menjadi lawan kata kelompok kontra tersebut.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News