
GenPI.co - Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) Sakti Wahyu Trenggono mengatakan bahwa dirinya tak terikat pembagian tugas dengan Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto.
Dalam hitungan tugas, Trenggono dan Menhan Prabowo itu telah lebih dari sebulan berduet memimpin Kementerian Pertahanan (Kemenhan).
BACA JUGA: Pak Jokowi Lucu Banget, Bikin Ibu-ibu Tertawa Lebar
Mantan bendahara umum Tim Kampanye Nasional Joko Widodo-Ma’ruf Amin di Pilpres 2019 itu mengaku bakal mengikuti kebijakan Menhan Prabowo.
"Kami tidak ada kotak-kotak. Saya dan Pak Menteri (Prabowo, red) tidak ada kotak-kotak. Artinya Pak Menteri bidang ini, saya bidang ini, itu enggak," kata Trenggono saat ditemui di Jakarta Pusat, Jumat (29/11).
BACA JUGA: Cara Jitu Putihkan Gigi Dengan Biaya Murah, Gampang Loh...
Namun, menurut Trenggono, jika ada kebijakan Prabowo yang kurang pas, dirinya pasti akan membicarakannya.
"Jadi, apa yang menjadi policy (kebijakan, red) menteri, saya ikuti. Kalau policy tidak pas, saya kembalikan lagi. So far sampai hari ini kami seiring sampai hari ini," jelas Trenggono.
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Pengakuan Trenggono Setelah Sebulan Lebih Bersama Prabowo
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News