
GenPI.co - Presiden Prabowo Subianto menyatakan posisi Indonesia tidak ingin terseret dalam persaingan geopolitik.
Hal tersebut disampaikannya saat bertemu dengan Perdana Menteri Republik Fiji Sitiveni Rabuka di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (24/4).
“Indonesia punya tradisi panjang non-blok. Kami tak ingin terseret persaingan geopolitik,” katanya dikutip dari Antara, Kamis (24/4).
BACA JUGA: PAN Dukung Prabowo Capres di Pilpres 2029, Cak Imin: Baru Jadi Menteri 6 Bulan
Ketua Umum Partai Gerindra itu mengungkapkan Indonesia dan Fisi mempunyai posisi yang sama terkait lingkup internasional.
Beberapa di antaranya yakni komitmen terhadap prinsip kedaulatan negara, perdamaian, dan kerja sama serta kolaborasi.
BACA JUGA: Jokowi hingga Jonan Diutus Prabowo Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
Prabowo menyampaikan kolaborasi dalam bidang ekonomi, perdagangan, serta niaga cukup penting.
“Apa yang terjadi di satu bagian dunia berpengaruh pada semua bagian. Jadi semakin penting kita kerja sama untuk mencapai hubungan yang erat,” tuturnya.
BACA JUGA: Prabowo Utus Jokowi, Pigai, Jonan, dan Thomas Djiwandono ke Vatikan
Dia menyebut Indonesia punya berbagai perjanjian kerja sama dengan Fiji dan pemerintah saat ini akan menindaklanjutinya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News