
GenPI.co - Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi menyebut kabinet pemerintahan Presiden Prabowo Subianto saat ini jauh lebih fokus.
Hal tersebut disampaikannya terkait adanya penambahan jumlah kementerian dibandingkan era Presiden ke-7 Joko Widodo.
“Bukan kabinet gemuk. Tetapi kabinet yang jauh lebih fokus,” katanya dikutip dari Antara, Senin (21/10).
BACA JUGA: Kementerian Pimpinan AHY Bongkar Kasus Mafia Tanah di Jabar, Rugikan Negara Rp 3,6 Triliun
Hasan mengungkapkan jumlah kementerian pada era Prabowo Subianto yang bertambah diikuti dengan penambahan kementerian koordinator.
Dia menyampaikan kementerian koordinator itu lah yang nantinya menjalankan fungsi untuk koordinasi.
BACA JUGA: Pamit dari Kementerian PUPR, Menteri Basuki Tak Bisa Tahan Tangis
“Jangan salam paham. Justru kementerian sekarang lebih ramping,” tuturnya.
Hasan menjelaskan sebelumnya satu kementerian secara organisasi gemuk. Namun saat ini sudah dipisah, sehingga menjadi ramping.
BACA JUGA: Dasco Sebut Jumlah Kementerian di Kabinet Prabowo Sekitar 44 hingga 46
“Bukan kementerian gemuk. Kementerian yang badannya besar-besar, sekarang dpisah-pisah menjadi ramping,” ujarnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News