
GenPI.co - Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad menyebut para hakim tidak perlu menggelar aksi cuti massa untuk protes terkait kesejahteran hidup yang kurang memperoleh perhatian pemerintah.
Politikus dari Partai Gerindra tersebut mengatakan para hakim bisa menyampaikan aspirasi melalui berbagai cara lain, tanpa menggelar aksi cuti massal.
“Dari sepengetahuan saya, Ketua Komisi Yudisial juga telah bertemu presiden terpilh Prabowo Subianto dalam rangka kesejahteraan hakim,” katanya dikutip dari Antara, Senin (30/9).
BACA JUGA: Dasco: DPR RI Akan Ikuti Putusan MK Jika RUU Pilkada Belum Sah hingga 27 Agustus
Dia mengungkapkan pemerintahan periode selanjutnya akan berupaya untuk mewujudkan sejumlah usulan terkait taraf kesejahteraan hakim itu.
“Sejumlah usulan telah disampaikan. Insyaallah akan direalisasikan saat pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka,” ujarnya.
BACA JUGA: Kelanjutan RUU Pilkada, Sufmi Dasco Ahmad: DPR RI Akan Pertimbangkan Aspirasi Rakyat
Para hakim yang tergabung dalam Solidaritas Hakim Indonesia berencana menggelar aksi cuti massal untuk merespons rendahnya gaji serta tunjangan dalam 12 tahun terakhir.
Mereka mengklaim mengalami sejumlah kesulitan, di antaranya tempat tinggal hingga uang saat memperoleh tugas di daerah.
BACA JUGA: Dasco: Gerindra Segera Umumkan Usung Ridwan Kamil dan Suswono di Pilkada Jakarta
Sementara itu, para hakim pun dituntut supaya menjaga indepensi, dan tidak tergoda iming-iming pihak yang sedang berperkara.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News