
GenPI.co - Presiden Jokowi berpesan ke rakyat penerima BPNT untuk meminta Prabowo Subianto yang akan dilantik Presiden RI periode 2024-2029 melanjutkan penyaluran bantuan.
Hal tersebut disampaikannya karena dia purnatugas per 20 Oktober 2024 sekaligus Prabowo Subianto dilantik sebagai Presiden RI.
“Kalau ketemu Pak Prabowo disampaikan. Pak minta dilanjutkan bantuannya Pak,” katanya dikutip dari Antara, Kamis (26/9).
BACA JUGA: Wacana 44 Kementerian di Pemerintahan Prabowo, Jokowi: Hak Prerogatif Presiden
Pernyataan itu dikatakan Jokowi di sela penyerahan bantuan pangan beras dan meninjau gudang Bulog yang ada di Kabupaten Paser, Kalimantan Timur pada Kamis (26/9).
Jokowi juga menyampaikan permintaan maaf kepada masyarakat yang hadir dalam acara itu, jika ada kesalahan maupun kekurangan selama dirinya menjabat.
BACA JUGA: Lihat Jokowi Pamitan ke Rakyat di Pontianak, Bahlil Lahadalia: Sedih
“Saya manusia yang tidak sempurna, penuh dengan kekurangan, kebodohan, kekhilafan. Saya mohon dimaafkan jika ada kesalahan, kekhilafan dan kekurang,” ujarnya.
Presiden dalam kunjungannya itu juga memberi dua unit sepeda untuk dua orang yang bisa mengucapkan Pancasila.
BACA JUGA: Presiden Jokowi Jumpa SBY, Ini yang Dibahas
Masa jabatan Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin diketahui akan berakhir pada 20 Oktober 2024 mendatang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News