Cak Lontong Jadi Ketua Tim Pemenangan, Pramono Anung: Politik Membawa Kegembiraan

Cak Lontong Jadi Ketua Tim Pemenangan, Pramono Anung: Politik Membawa Kegembiraan - GenPI.co
Lies Hartono alias Cak Lontong menjadi Ketua Tim Pemenangan Pramono Anung dan Rano Karno di Pilkada Jakarta. (Foto: ANTARA/Tim Dokumentasi Pramono Anung-Rano Karno)

GenPI.co - Lies Hartono alias Cak Lontong menjadi Ketua Tim Pemenangan Pramono Anung dan Rano Karno dalam menghadapi kontestasi Pilkada Jakarta.

“Ketua Tim Pemenangan di luar dugaan semua, yakni Cak Lontong,” kata bakal calon Gubernur DKI Pramono Anung dikutip dari Antara, Kamis (5/9).

Hal tersebut disampaikan Pramono Anung di sela pertemuannya dengan mantan Gubernur DKI Sutiyoso atau Bang Yos di kediamannya, Bekasi, Jawa Barat.

BACA JUGA:  Pramono Anung - Rano Karno Jalani Pemeriksaan Kesehatan di RSUD Tarakan

Dia mengungkapkan Cak Lontong adalah sosok seniman dan comedian yang mampu membawa kegembiraan di tengah riuhnya politik.

Pramono Anung menjelaskan Cak Lontong diketahui sudah terlibat dalam politik praktis sejak 2014 silam. Bahkan ikut dalam kampanye pasangan Jokowi dan Jusuf Kalla.

BACA JUGA:  Pramono Anung Siap Mundur dari Sekretaris Kabinet Demi Pilkada Jakarta

Pasangan Pramono Anung dan Rano Karno yang diusung PDIP ini menyatakan ingin politik membawa kegembiraan, tetapi juga bekerja keras.

“Kami berdua memiliki tekad yakni politik yang membawa kegembiraan, tapi bekerja keras. Cak Lontong representasi hal itu,” tuturnya.

BACA JUGA:  Pramono Anung Maju Pilkada Jakarta, Jokowi: Itu Hak Politik

Pramono Anung memastikan pihaknya pun tidak akan pernah memakai poltiik identitas maupun politik keagamaan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya