Terkait Syarat PAN di Pilkada Jakarta, Anies Baswedan: Semua Dibahas Bersama

Terkait Syarat PAN di Pilkada Jakarta, Anies Baswedan: Semua Dibahas Bersama - GenPI.co
Anies Baswedan merespons pernyataan PAN yang siap mengusung dirinya di Pilkada Jakarta dengan syarat berpasangan dengan Zita Anjani. (Foto: ANTARA/Fath Putra Mulya)

GenPI.co - Anies Baswedan merespons pernyataan PAN yang siap mengusung dirinya di Pilkada Jakarta dengan syarat berpasangan dengan Zita Anjani.

Dia menyampaikan terima kasih kepada PAN termasuk untuk ketua umumnya yakni Zulkifli Hasan atas tawaran tersebut.

“Terima kasih Pak Zulkifli Hasan atas kepercayaannya. Itu berarti beliau mempercayai untuk bersama memajukan Jakarta melalui pilkada,” katanya dikutip dari Antara, Sabtu (27/7).

BACA JUGA:  Berpeluang Diusung PDIP di Pilkada Jakarta, Anies Baswedan: Saya Bersyukur Sekali

Hal tersebut disampaikannya seusai menghadiri acara pembukaan Munas ke-IV IKPN di Kompleks Kementerian Pertahanan RI, Jakarta, Sabtu (27/7).

Anies kemudian mengungkapkan untuk bakal calon wakil gubernur yang menjadi pendamping dirinya tidak bisa diputuskan dia sendiri.

BACA JUGA:  Siap Usung Anies Baswedan, PAN: Asalkan Wakilnya Zita Anjani

Menurutnya, keputusan tersebut perlu dibahas dengan seluruh partai politik yang menjadi pengusung dirinya di Pilkada Jakarta.

“Semua akan kita bahas bersama, supaya bisa menjadi kesepakatan. Jadi pasangan itu memperkuat kebersamaan semua pengusung,” ujarnya.

BACA JUGA:  Buka Peluang Anies Bertemu Prabowo, NasDem: Namanya Silaturahmi

Wakil Ketua Umum PAN Yandri Susanto sebelumnya mengatakan partainya siap mengusung Anies jika bersedia berpasangan dengan Ketua DPP PAN Zita Anjani.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya