Pilkada Jawa Tengah, Gerindra: Ahmad Luthfi dan Kaesang Belum Dibahas di KIM

Pilkada Jawa Tengah, Gerindra: Ahmad Luthfi dan Kaesang Belum Dibahas di KIM - GenPI.co
Gerindra menyebut nama Ahmad Lufhfi dan Kaesang Pangarep belum pernah dibahas di internal Koalisi Indonesia Maju (KIM) untuk Pilkada Jawa Tengah. (Foto: ANTARA/Agatha Olivia Victoria)

GenPI.co - Gerindra menyebut nama Ahmad Lufhfi dan Kaesang Pangarep belum pernah dibahas di internal Koalisi Indonesia Maju (KIM) untuk Pilkada Jawa Tengah.

Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan KIM yang beranggotakan di antaranya Gerindra, Golkar, Demokrat, dan PAN belum membahas langsung dua nama itu.

“Tapi kami sudah lakukan komunikasi nonformal, dan komunikasi antarparpol,” katanya, dikutip dari Antara, Selasa (9/7).

BACA JUGA:  Ahmad Syaikhu: PKS Usung Bobby Nasution di Pilkada Sumatera Utara

Dia menyampaikan Gerindra tidak bisa menjadikan hasil survei saat ini sebagai patokan untuk Pilkada Jawa Tengah.

“Tentu, kami tidak bisa berpatokan hanya satu kali survei. Kami masih bisa memanfaatkan sisa bebarapa waktu,” tuturnya.

BACA JUGA:  IDEA Ingatkan Supaya KPU RI Benahi Sirekap Sebelum Pilkada 2024

Dasco mengungkapkan Gerindra juga akan melakukan survei internal, termasuk untuk mempertimbangkan kader internal yakni Sudaryono maju atau tidak.

“Kami tentu juga akan mengambil data dari survei lainnya, supaya bisa menjadi pembanding dan koreksi. Survei masih terus berlangsung,” ujarnya.

BACA JUGA:  Pilkada Jawa Barat, PKB: Nama Sandiaga Uno Layak Disodorkan

Hasil simulasi top of mind dari Lembaga Survei Indonesia (LSI) menyebut Ahmad Luthfi menjadi nama yang paling banyak disebut, yakni 5,2 persen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya