
GenPI.co - Tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Ikhsan Abdullah menyebut NU mempunyai kemampuan yang mumpuni untuk mengelola tambang negara.
Hal itu disampaikannya merespons adanya aturan Wilayah Khusus Izin Usaha Pertambangan (WIUPK) untuk ormas keagamaan.
“Kami memiliki sayap bisnis yang punya keahlian, kemampuan, dan teknokrat. Insya Allah mampu kalau diberi kesempatan,” katanya dikutip dari Antara, Sabtu (15/6).
BACA JUGA: Catatan Dahlan Iskan: Tambang Bumi
Dia mengungkapkan adanya keterlibatan ormas keagamaan untuk mengelola tambang adalah representasi terhadap masyarakat dalam pemanfaatan sumber daya negara.
Pria yang juga merupakan Wakil Sekjen MUI itu pun menyebut kesempatan itu harus bisa dimanfaatkan supaya pengelolaan tambang tepat sasaran untuk masyarakat luas.
BACA JUGA: Anggota DPR RI Desak Polri Usut Dalang Tambang Ilegal di Palu
“Kesempatan yang diberikan pemerintah ini bagi NU kenapa tidak kami manfaatkan,” tuturnya.
Sementara itu, anggota Komisi VII DPR RI Nasyirul Falah Amru mengungkapkan NU punya SDM yang berkilau dan layak mendapat amanat mengelola tambang negara.
BACA JUGA: Soal Pengelolaan Tambang, Gus Falah: Jangan Ragukan SDM Nahdlatul Ulama
“Jangan ragukan kompetensi SDM NU. Banyak profesor di NU dan secara organisasi memiliki badan yang menangani ekonomi sektoral,” ujarnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News