
GenPI.co - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto merespons terkait rencana mengusung Dico Ganinduto dengan Raffi Ahmad pada Pilkada Jawa Tengah 2024 ini.
Airlangga Hartarto mengatakan keputusan untuk mengusung pasangan Dico dengan Raffi Ahmad tersebut akan dilihat dari survei.
“Tergantung hasil survei,” katanya dikutip dari Antara, Kamis (16/5).
BACA JUGA: Golkar dan PKS Ingin Bentuk Koalisi Besar di Pilkada DKI Jakarta
Menteri Koordinator bidang Perekonomian di kabinet pemerintahan Jokowi itu pun menyambut baik adanya sorotan publik terhadap wacana pengusungan Dico-Raffi.
Dia menilai semakin banyak yang memperbincangkan duet Dico-Raffi maka hal tersebut juga akan semakin baik untuk elektabilitasnya.
BACA JUGA: Grace Natalie: Kaesang Pangarep Cukup Usia untuk Maju Pilkada Kabupaten atau Kota
“Semakin viral, makin bagus,” tuturnya.
Airlangga menyampaikan survei yang dilakukan Golkar untuk duet pasangan tersebut yakni pada Mei, Juni, dan Juli 2024 mendatang.
BACA JUGA: Demokrat Dekati Golkar Seusai Bey Machmudin Menolak Diusung Maju Pilkada Jawa Barat
Jika hasil survei itu angka elektabilitas Dico Ganinduto dan Raffi Ahmad baik, maka akan diusung dalam pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News