
GenPI.co - Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan memastikan paket obat yang diminta pilot Susi Air sandera KKB telah diterima.
Izak mengatakan obat-obatan tersebut telah diantarkan oleh warga yang menjadi utusan Penjabat Bupati Nduga.
“Paket obat-obatan dan buku-buku permintaan sandera yang diterima yang bersangkutan,” katanya dikutip dari Antara, Jumat (16/2).
BACA JUGA: KKB Berulah di Paniai, 2 Orang Terkena Luka Tembak
Dia mengungkapkan paket tersebut diantar dengan memakai helikopter. Kemudian mendarat di daerah Yuguru, Kabupaten Nduga.
“Obat-obatan yang dikirimkan sesuai permintaan dari sandera yang terkena penyakit asma,” tuturnya.
BACA JUGA: 3 Orang Jadi Korban Penembakan Serangan KKB di Yahukimo
Sedangkan untuk kondisi sandera yakni Philip Mark Mehrtens dalam kondisi yang relatif sehat. Dia juga berharap pilot berkebangsaan Selandia Baru itu tetap sehat.
“Laporan yang kami terima, untuk kondisi sandera baik-baik saja dan berharap sehat,” ujarnya.
BACA JUGA: Satgas Damai Cartenz: KKB Papua Hendak Sandera Istri Pilot Susi Air
Izak menyampaikan untuk upaya pembebasan sandera KKB tersebut masih tetap mengedepankan negosiasi melalui Pemkab Nduga.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News