Dokter di Medan dr Gita Divonis 3 Bulan Penjara Atas Kasus Suntik Vaksin Covid

Dokter di Medan dr Gita Divonis 3 Bulan Penjara Atas Kasus Suntik Vaksin Covid - GenPI.co
Dokter di Medan dr Tengku Gita Aisyaritha mendapatkan vonis tiga bulan penjara atas kasus suntik vaksin Covid. (Foto: ANTARA/M Sahbainy Nasution)

GenPI.co - Dokter di Medan dr Tengku Gita Aisyaritha mendapatkan vonis tiga bulan penjara dengan masa percobaan enam bulan atas kasus suntik vaksin Covid-19 di SD Swasta Wahidin Sudirohusodo.

Vonis tersebut dibacakan Majelis Hakim di Pengadilan Negeri Medan, Sumatera Utara pada Kamis (27/7).

Hakim Ketua Immanuel Tarigan mengatakan terdakwa juga dikenai denda Rp 500 ribu jika tak dibayar maka diganti penjara dua bulan.

BACA JUGA:  Suntik Vaksin Kosong, Dokter di Medan Dituntut 4 Bulan Penjara

“Terdakwa dijatuhi hukuman penjara selama tiga bulan,” katanya dikutip dari Antara, Jumat (28/7).

Atas vonis tersebut terdakwa tidak menjalani hukuman penjara, kecuali jika terbukti kembali melakukan tindak pidana selama masa percobaan enam bulan.

BACA JUGA:  Politikus PDIP Sebut Bobby Nasution Minim Prestasi, Jubir Prabowo Subianto: Ajak ke Medan

Immanuel mengungkapkan selama masa persidangan, hakim ketua majelis berbeda pendapat terkait dakwaan pertama dan kedua yang tidak terbukti.

“Tetapi suara terbanyak hakim anggota satu dan dua sepakat dengan penuntut umum terkait dakwaan pertama,” ujarnya.

BACA JUGA:  Tak Hanya Pelatihan, Mak Ganjar Juga Inovasi Ubi Cilembu di Sumedang

Adapun untuk dakwaan pertama yang dimaksud yakni Pasal 14 ayat 10 UU nomor 4 tahun 1984 mengenai wabah penyakit menular.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya
Daikin Ajak Siswa SMK Cerdas K3LH - JPNN.com

Daikin Ajak Siswa SMK Cerdas K3LH

Keselamatan Kerja dan Lingkungan Hidup (K3LH) bagi siswa sekolah menengah kejuruan sebagai upaya memperluas kesadaran pada keselamatan kerja dan lingkungan