
GenPI.co - Dr Marwanty Susanty SpP yang merupakan dokter di RSUD Nabire, Papua Tengah ditemukan tewas dengan kondisi lebam di rumahnya pada Kamis (9/3).
Kasat Reskrim Polres Nabire AKP Akhmad Alfian mengatakan ada sejumlah luka lebam di beberapa bagian tubuh korban.
Di antaranya di wajah, leher, dan perut. Almarhumah juga diketahui tak memiliki rekam jejak penyakit.
BACA JUGA: Polisi Tembak Buronan Pembunuh Anggota Brimob di Papua
Polisi pun melakukan pendalaman untuk mengetahui penyebabnya, karena diduga kematian dokter tersebut tidak wajar.
“Ada tanda-tanda kekerasan. Tapi secara resmi belum ada penjelasan dokter ahli forensik,” katanya dikutip dari Antara, Senin (20/3).
BACA JUGA: Kapolda Papua Beber Ada 3 Penembakan di Dekai Dalam Sepekan
Sementara, Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ignatius Benny Prabowo mengatakan penyidik dari Polres Nabire masih terus berupaya mengungkap peristiwa itu.
Dia menyebut Satreskrim Polres Nabire telah melakukan pemeriksaan terhadap 28 orang saksi.
BACA JUGA: Polda Papua Jelaskan Kabar Terbaru Pembebasan Sandera dari KKB
Polisi juga masih menunggu hasil pemeriksaan medis untuk melengkapi data penyelidikan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News