
GenPI.co - Pengamat Poltik Jerry Massie menilai Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko merupakan salah satu pejabat yang sering menjual ketakutan kepada masyarakat.
Hal tersebut dia ucapkan untuk menyoroti pernyataan Moeldoko yang menyebut kondisi Indonesia akan seperti Timur Tengah jelang Pemilu 2024.
“Saya pikir ada sebuah keanehan karena beberapa pejabat mulai menakut-nakuti,” ujar Jerry kepada GenPI.co, Selasa (20/12).
BACA JUGA: Nama Moeldoko Bertengger di Musra Sukarelawan Jokowi
Menurutnya, pernyataan Moeldoko merupakan bentuk intimidasi yang diarahkan kepada salah satu capres dalam Pilpres 2024.
“Hal itu juga jadi bentuk intimidasi lantaran takut akan turun jabatan jika Presiden Joko Widodo (Jokowi) lengser,” tuturnya.
BACA JUGA: Fahri Hamzah Minta Elon Musk Hapus Kata Kadrun dan Cebong di Twitter
Dia menduga ada deal-deal yang belum selesai antara Moeldoko dengan Presiden Jokowi, salah satunya terkait Ibu Kota Nusantara (IKN).
“Mungkin dia juga takut terintimidasi akan dosa-dosa saat menjabat. Misalnya takut skandal atau boroknya terkuak,” kata dia.
BACA JUGA: Sandiaga Uno Siap Maju Capres
Jerry menilai Moeldoko sedang mengkhawatirkan sosok capres di luar pemerintah yang akan maju dalam Pilpres 2024.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News