
GenPI.co - Terdakwa Obstruction Of Justice Hendra Kurniawan bersama Eks Karo Provost Divisi Propam Benny Ali menghadap Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Keduanya menjelaskan soal peristiwa penembakan yang terjadi di rumah dinas Ferdy Sambo pada Juli 2022.
Hendra menjelaskan awalnya berangkat ke kantor bersama dengan Benny Ali.
BACA JUGA: Hendra Kurniawan Buka-bukaan Terkait Penggunaan Private Jet Temui Keluarga Brigadir J
Dia mengaku sempat bertanya kepada Bharada Eliezer soal kejadian yang sebenarnya karena sebelumnya sama sekali tak mengetahuinya.
"Saya juga belum pernah ketemu sama para saksi," ucap Hendra saat bersaksi dalam persidangan terdakwa Obstruction Of Justice Irfan Widyanto di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jumat (16/12).
BACA JUGA: Kronologi Hendra Kurniawan Datangi Keluarga Brigadir J di Jambi
Setelah bertemu Bharada Eliezer, Hendra baru mengetahui ternyata ada peristiwa pelecehan seksual yang terjadi di Magelang.
Pada akhirnya, Benny Ali mendatangi Hendra untuk mengabarkan bahwa mereka dipanggil pimpinan Polri atau Kapolri Listyo Sigit.
BACA JUGA: Anak Buah Ferdy Sambo, Brigjen Hendra Kurniawan Dipecat dari Polri
Dia mengaku saat berada di kantor sempat bertemu dengan Ferdy Sambo di lantai bawah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News