
GenPI.co - Ketua DPP PDIP Bidang Pemuda dan Olahraga Eriko Sotarduga merespons terkait hasil survei Indekstat yang menerangkan lebih dari 50 persen pemilih PKB mendukung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (capres) pada Pemilu 2024.
Eriko menyatakan partainya tidak akan terlena terhadap hasil survei tersebut. Menurut dia, hasil tersebut bisa saja berubah dikarenakan situasi yang masih dinamis.
“Itu, kan, survei yang dilakukan Oktober, November tentu beda lagi,” ucap dia di Morissey Hotel, Jakarta Pusat, Minggu (06/11).
BACA JUGA: Eriko Sotarduga Beber Pengumuman Capres PDIP
Meski demikian, Eriko mengatakan pihaknya akan tetap berjuang meraih suara rakyat pada Pemilu 2024.
Dia mengakui sampai saat ini suara PDIP masih kurang di sejumlah daerah.
BACA JUGA: Rumor Elite PDIP Terbelah, Pengamat: Bagian Kampanye Politik!
"Nah, kami akan pacu itu sekuat mungkin. Dengan demikian, PDIP bisa menang di setiap daerah dan hal itu untuk kepentingan rakyat,” terangnya.
Sementara itu, Eriko menyatakan pemilu merupakan ajang berkompetisi antara partai politik.
BACA JUGA: Jokowi Diminta Jadi Ketum PDIP, Pengamat Sebut Ada Upaya Adu Domba
Akan tetapi, dia menyampaikan jangan sampai kompetisi itu menjadi ajang permusuhan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News