
GenPI.co - Pengamat Politik Universitas Esa Unggul Syurya Muhammad Nur menilai bahwa Menko Perekonomian Airlangga Hartarto sangat bisa maju menjadi capres pada Pilpres 2024.
Hal itu untuk menanggapi hasil survei Citra Network Nasional (CNN) yang menyatakan Airlangga dapat dukungan besar dari para pengusaha dan pelaku UMKM.
Hasil survei menemukan jika pemilihan presiden (pilpres) digelar hari, nama Airlangga Hartarto paling banyak dipilih oleh pelaku usaha Indonesia, yaitu sebanyak 31,2 persen.
BACA JUGA: Lawatan Airlangga ke Markas PBB Buktikan Kemampuan Ketum Golkar
Di urutan kedua ada nama Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dengan 21,1 persen. Sementara itu, di urutan ketiga ada nama Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa dengan 10,2 persen.
Menurut Syurya, hal itu terjadi karena posis Airlangga sebagai Menteri Perekonomian yang memiliki kinerja baik.
BACA JUGA: Menko Airlangga: PBB Mendukung Penuh Presidensi G20 di Bali
"Saya setuju survei CNN itu mengunggulkan Airlangga Hartarto dengan para pengusaha Indonesia, apalagi Airlangga sebagai Menko perekonomian saat ini dan kinerjanya, " katanya dalam keterangan resmi, Jumat (4/11/2022).
Syurya menilai peluang Airlangga mendapatkan dukungan dari pedangan UMKM dan pengusaha Indonesia bukti bahwa Airlangga dekat dengan pengusaha.
BACA JUGA: Airlangga Hartarto Bilang Ada Ancaman Tantangan Ekonomi Global Mengintai di Indonesia
Selain itu, Syurya menilai kebijakan yang dikeluarkan Airlangga telah memberikan kemudahan dalam perekonomian.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News