
GenPI.co - Direktur Eksekutif Aljabar Strategic Arifki Chaniago menilai Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil hanya berpotensi menjadi cawapres di Pilpres 2024.
Menurutnya, pria yang akrab disapa Kang Emil tersebut berpotensi diajak bergabung dengan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).
“Sepertinya KIB juga sedang menarik Ridwan Kamil untuk bergabung. Pilihan tersebut sangat logis,” ujar Arifki kepada GenPI.co, Kamis (3/11).
BACA JUGA: Ridwan Kamil Berpotensi Masuk KIB, Begini Analisis Pengamat
Dirinya juga menilai Ridwan Kamil akan mendulang keuntungan besar jika bergabung dengan koalisi yang diinisiasi Partai Golkar, PAN, dan PPP tersebut.
“Meskipun kalah di pileg atau Pilpres 2024, Ridwan Kamil bisa bersaing di pilkada untuk meperebutkan gubernur Jawa Barat,” tuturnya.
BACA JUGA: Kabar Terbaru Irjen Teddy Minahasa, Polda Metro Jaya Tegas
Oleh sebab itu, menurutnya, Ridwan Kamil bisa mendulang kans yang sangat besar meskipun hanya sebatas cawapres.
“Dia bisa ambil posisi penting gubernur untuk kedua kalinya jika kalah di Pilpres. Hal tersebut tentu saja sangat memungkinkan,” kata dia.
BACA JUGA: Pencapresan Anies Baswedan Untuk Melindungi Kasus Formula E
Arifki menilai KIB juga membutuhkan sosok Ridwan Kamil. Sebab, koalisi tersebut belum memiliki capres dan cawapres potensial. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News