
Seperti diketahui, Irjen Ferdy Sambo telah menjalani pemeriksaan menggunakan lie detector atau alat pendeteksi kebohongan pada Kamis, (8/9/2022).
"Ya betul, info dari penyidik," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo kepada GenPI.co.
Dedi menyebut pemeriksaan terhadap Ferdy Sambo itu tidak dilakukan di daerah Bogor, Jawa Barat.
BACA JUGA: Polri Tak Ungkap Hasil Tes Kebohongan Ferdy Sambo, Ini Alasannya
"(Pemeriksaan Ferdy Sambo dilakukan, red) di Puslabfor (Pusat Laboratorium Forensik) Sentul," jelas dia.
Saat ditanya lebih lanjut mengenai waktu pemeriksaan, Dedi tidak memberikan jawaban.
BACA JUGA: 10 Kesaksian Bripka RR Sebelum Kematian Brigadir J di Rumah Dinas Ferdy Sambo
Dalam kasus pembunuhan berencana Brigadir J, polisi telah menetapkan lima tersangka, di antaranya Eks Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo dan istrinya, Putri Candrawathi.
Kemudian, dua ajudan Sambo Bripka Ricky Rizal (RR) dan Bharada Richard Eliezer (RE).
BACA JUGA: Pengacara Bripka RR Bongkar skenario Busuk Ferdy Sambo
Terakhir adalah asisten rumah tangga Sambo, Kuat Ma'ruf (KM).
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News