
GenPI.co - Ditemui istri, Bripka Ricky Rizal alias Bripka RR menangis. Oleh sang istri, Bripka RR pun diminta jujur untuk mengungkap kasus penembakan Brigadir J.
Pengacara Bripka Ricky Rizal, Erman Umar, mengungkap momen tersebut. Erman mengatakan kliennya mulai meninggalkan skenario sang atasan, Irjen Ferdy Sambo.
Erman menyebut Ricky sempat menangis setelah betermu istri dan adiknya di rutan, serta memintanya untuk berbicara jujur terkait kasus Brigadir J itu.
BACA JUGA: Pengacara Bripka RR Bongkar skenario Busuk Ferdy Sambo
Dalam pertemuan itu, istri dan adik Bripka RR meminta ajudan Ferdy Sambo itu untuk mengungkapkan kebenaran. Hal itu untuk menjaga nama baik keluarga, termasuk ayah Bripka RR yang juga seorang polisi.
"Ketika dibilang ‘Ingat anak kamu, bagaimanapun anak kamu akan melihat, mau (dibilang, red) pembunuh atau apa’, itu dia mulai nangis, mulai terbuka," kata Erman di Mabes Polri, Kamis (8/9/2022).
BACA JUGA: Bharada E Ungkap Fakta Mengejutkan di Kasus Brigadir J
Dia mengatakan, saat awal mula kasus ini mencuat, kliennya terbawa skenario yang dibuat Ferdy Sambo.
"Yang pertama, kan, memang terbawa skenario (baku tembak Brigadir J dan Bharada E, red)," ujar Erman.
BACA JUGA: Buntut Kasus Pembunuhan Berencana Brigadir J, AKP Dyah Chandrawati Dimutasi Setahun
Saat ini, Erman pun memastikan kliennya telah mencabut pernyataan tersebut dan membantah cerita skenario versi Ferdy Sambo.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News