
GenPI.co - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengaku masih santai meski sejumlah partai mulai mencari kandidat bertarung pada Pemilu 2024.
Menurut Sandi, Pemilu 2024 masih terlalu dini dibahas sekarang.
Dia menerangkan penentuan koalisi atau kerja sama tertentu mungkin baru akan terjadi pada September 2023.
BACA JUGA: Ngeri-ngeri Sedap Jadi Ajang Promosi Danau Toba, Kata Sandiaga
Setelah itu, kata dia, pemungutan suara baru akan dilangsungkan pada Februari 2024.
“Ya, masih banyak waktu. (Saya, Red) sesuai arahan Pak Jokowi, yakni para menteri mendapat arahan khusus untuk membangkitkan ekonomi masyarakat,” ujar Sandi di Jakarta Selatan, Minggu (27/6).
BACA JUGA: Sandiaga Uno dan Ridwan Kamil Unggul Jadi Cawapres, Ini Buktinya
Sandi menuturkan saat ini Indonesia dan dunia sedang menghadapi krisis pangan dan energi.
Selain itu, kata dia, harga-harga bahan pokok pun melonjak dan menyengsarakan rakyat.
BACA JUGA: Serunya Sandiaga Uno Konvoi Vespa Keliling Bali, Acara Apa?
“Kami harus betul-betul berempati dengan keadaan masyarakat sekarang,” tambahnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News