
GenPI.co - Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto meminta seluruh kader partai anggota Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) untuk bekerja keras memenangkan Pemilu 2024.
Menurutnya, memenangkan Pemilu 2024 membutuhkan soliditas dan kerja sama antarkader Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Airlangga mengatakan kerja sama yang dibentuk KIB sejak awal sudah mendapat respons yang baik dari masyarakat.
BACA JUGA: Airlangga Perintahkan Kader Golkar Turun ke Masyarakat
Dia pun mengatakan kerja sama ini dibutuhkan untuk menyamakan visi dan misi, menyatukan kader di akar rumput untuk memenangkan hati rakyat.
“Dengan kita bersatu, dengan kita bersama, sebagai contoh di Bengkulu, 99 persen suara rakyat ada di tangan KIB," ujar Airlangga saat memberi pengarahan kader partai KIB di Bengkulu, Sabtu (25/6).
BACA JUGA: Kabar Terbaru dari RS Wisma Atlet, Pasien Covid-19 Bertambah
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini menginstruksikan seluruh kader tancap gas untuk menyambut Pemilu 2024.
"Kita gas saja, kaca spionnya kecil saja. Bukan yang kita hitung Pemilu 2019, tetapi apa yang kita capai di 2024. Kita akan buat KIB menjadi partai pemenang pemilu,” tegas Airlangga disambut teriakan kader Golkar, PAN, dan PPP.
BACA JUGA: KASAL Yudo Margono Bisa Gantikan Panglima TNI Andika Perkasa
Airlangga mengibaratkan, Koalisi Indonesia Bersatu saat ini seperti sebuah tim sepak bola. Tidak perlu melihat siapa kawannya, di mana posisinya, tetapi sudah memahami pergerakan sesama anggota tim.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News