
GenPI.co - Pendiri Cyrus Network Hasan Nasbi memberikan analisis terkait koalisi partai politik pada Pilpres 2024.
Dia mengatakan jumlah koalisi partai politik ditentukan ambang batas pencalonan presiden atau presidential threshold (PT).
PT mewajibkan parpol atau gabungan parpol harus memiliki 20 persen kursi di DPR atau mengantongi 25 persen suara pada pemilu legislatif sebelumnya.
BACA JUGA: KIB Sudah Dapat Restu Jokowi, Kata Ujang Komarudin
"3 calon (koalisi, Red) masih memungkinkan, maksimal 4 calon, dan tidak mungkin 5 calon," katanya di Jakarta Selatan, Minggu (19/6).
Dia menjelaskan ada tiga partai politik yang berpeluang besar menjadi tulang punggung masing-masing koalisi.
BACA JUGA: John Hopkins Blak-blakan Sebut Nikita Mirzani Kuat
Ketiga partai politik itu adalah PDIP, Partai Golkar, dan Partai Gerindra.
"Bisa juga Partai Gerindra tidak dapat poros karena Partai Nasdem juga memungkinkan," ujarnya.
BACA JUGA: Erick Thohir Berbahaya Jika Maju Pilpres 2024, Kata Margarito
Hasan Nasbi menilai Partai Gerindra dan Nasdem akan bersaing merebutkan partai politik yang belum berkoalisi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News