
GenPI.co - Plt Juru Bicara Bidang Pencegahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Ipi Maryati mengatakan akan segera memanggil para pengurus Partai Amanat Nasional (PAN).
Menurut Ipi, para pengurus PAN pusat dan daerah akan dibekali dengan ceramah antikorupsi.
“Akan ada sesi dialog membahas upaya dan inisiatif strategis, capaian, tantangan, dan kendala yang dihadapi parpol dalam pemberantasan korupsi,” ujar Ipi di Gedung Merah Putih, Rabu (25/5).
BACA JUGA: Jelang Formula E, Jakpro dan Ancol Sudah Rugi Rp 1 Triliun
Hal tersebut, menurut Ipi merupakan upaya untuk membangun budaya politik berintegritas.
"Penandatanganan komitmen ketua umum parpol untuk menginternalisasi dan membangun integritas internal parpol juga menjadi rangkaian kegiatan pembekalan," kata Ipi.
BACA JUGA: Gunakan NIK Tanpa Izin Pemilik, Bos Jimmy Lie Ditangkap Polisi
Ipi mengatakan komitmen tersebut terkait integritas parpol agar menilak politik uang, benturan kepentingan, suap, pemerasan, gratifikasi, dan tindak pidana korupsi lainnya.
“Sebagai kesediaan menjadi role model dalam pemberantasan tindak pidana korupsi untuk meningkatkan pengetahuan antikorupsi,” ucapnya.
BACA JUGA: Gibran Rakabuming Kena Semprot Emak-emak
Selain itu, menurutnya, pembekalan tersebut juga difasilitasi oleh Pusat Edukasi Antikorupsi KPK.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News