
GenPI.co - Pakar Hukum Tata Negara Refly Harun menilai bahwa Indonesia memiliki masalah berat pemerintah Indonesa dalam sisi kepemimpinan.
Menurut Refly, orang-orang yang tak amanah justru kerap terpilih untuk masuk di pemerintahan.
“Yang paling miris adalah justru orang yang tidak terpercaya itulah yang terpilih,” ujarnya dilansir dari kanal YouTube Refly Harun, Rabu (11/5).
BACA JUGA: Negara Bisa Tenggelam Jika Jokowi Lakukan Ini, Kata Refly Harun
Refly menilai hal tersebut disebabkan oleh kondisi hulu yang sudah kotor.
“Kontestasi pemilihan itu semuanya sudah masalah duit. Miris saya mendengarnya,” ungkapnya.
BACA JUGA: HRS Tolak Dikunjungi Politisi, Refly Harun Bongkar Soal Ini
Advokat itu menuturkan hampir seluruh kontestasi kepemimpinan di Indonesia selalu menyangkut masalah uang.
Politik uang itu dinilai Refly telah terjadi di level kepemimpinan terbawah hingga paling atas.
BACA JUGA: Tak Hanya Luhut, Refly Harun Sebut Jokowi Juga Sudah Ditolak PDIP
“Kalau pun tak pakai uang, mereka pakai lobi yang tak berdasarkan prinsip meritokrasi,” tuturnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News