
GenPI.co - Peneliti sekaligus Direktur Eksekutif Lembaga Survei Kedai Kopi Kunto Adi Wibowo menilai ada diskusi di belakang sinyal dukungan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas untuk Menteri BUMN Erick Thohir.
Seperti diketahui, belum lama ini Gus Yaqut bersedia mengerahkan GP Ansor untuk memberi dukungan pada Erick.
“Pastinya ada diskusi yang lebih dalam antara Yaqut dan Erick. Sehingga, dia memberi dukungan ke menteri BUMN untuk jadi capres,” ujar Kunto kepada GenPI.co, Kamis (28/4).
BACA JUGA: Peluang Puan di Pilpres 2024 Menakjubkan, Erick Thohir Terpental
Menurut Kunto, Yaqut berpotensi menjadi cawapres dari Erick dalam Pemilu 2024.
“Sangat mungkin (jadi cawapres, red), apalagi sejarahnya, Pak Ma'ruf Amin mendapatkan kursi wapres karena kekuatan massa NU,” tuturnya.
BACA JUGA: Dukungan GP Ansor ke Erick Thohir Sangat Baik, Kata Komunikolog
Selain itu, kata Kunto, Yaqut juga memiliki kekuatan yang tidak bisa diremehkan sebagai cawapres dari Erick Thohir.
“Pak Yaqut punya Banser dan GP Ansor yang jelas-jelas jadi rantai komando, apalagi organisasi tersebut setengah militer,” ucapnya.
BACA JUGA: Dekat dengan NU dan PKB, Erick Thohir Berpotensi Maju Pilpres
Kunto juga menduga ada barter dalam sinyal dukungan yang diberikan Gus Yaqut kepada Erick.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News