
GenPI.co - Ketua Sukarelawan Jokowi Mania (JoMan) Immanuel Ebenezer merespons demo mahasiswa di depan Gedung DPR RI dan Istana Negara, Jakarta, Senin (11/4).
Noel, sapaan akrabnya mengatakan, demo tersebut cukup wajar terjadi untuk menyuarakan pendapat di muka publik.
Pasalnya, berbagai kondisi saat ini menimbulkan kegelisahan dalam masyarakat.
BACA JUGA: Peneliti IPO Bongkar Alasan Mahasiswa BEM SI Demo 11 April di DPR
"Ini persoalan sembako yang melambung tinggi dan harga pajak makin naik. Itu membuat rakyat menjerit," kata Noel kepada GenPI.co, Senin (11/4).
Noel mengatakan, kondisi itu timbul karena kinerja beberapa menteri yang tidak sesuai harapan.
BACA JUGA: Demonstran Makin Ramai, Polisi Pasang Kawat Duri di Patung Kuda
Alhasil, Presiden Jokowi yang terkena dampak dari kinerja para menteri yang tak maksimal.
"Presiden harus copot menteri bermental garong," ujar Noel.
BACA JUGA: Bakal Ada Menteri Dicopot Efek Teror Jelang Lebaran, Kata JoMan
Noel pun menjamin bahwa pihaknya akan berada dalam barisan bersama mahasiswa.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News