
GenPI.co - Direktur Eksekutif Lembaga Survei Kedai Kopi Kunto Adi Wibowo memberikan kritik terhadap Presiden Joko Widodo alias Jokowi.
Kritik ini disampaikan terkait beredarnya wacana penundaan Pemilu 2024 yang dinilai sangat mencederai demokrasi.
Seperti diketahui, wacana penundaan Pemilu 2024 telah digaungkan oleh banyak pihak dari lingkaran istana.
BACA JUGA: PKS Sebut Jokowi Tak Tegas Soal Penundaan Pemilu 2024
Beberapa tokoh yang menggaungkan isu tersebut yakni Menteri Investasi Bahlil Lahadalia dan Ketum Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar.
Selain itu, ada pula Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan Ketua Umum Partai Amanat Nasional Zulkifli Hasan.
BACA JUGA: Fahri Hamzah Sebut Ada Sosok Pengkhianat di Lingkaran Jokowi
Kunto menyebut, munculnya wacana tersebut disebabkan oleh ketidaktegasan Jokowi.
"Saya juga menyayangkan saat melihat Pak Jokowi tidak secara tegas berpegang pada aturan konstitusi dan hukum," ujarnya kepada GenPI.co, Jumat (11/3).
BACA JUGA: Jokowi Cium Siasat Buruk, Pemilu 2024 Tidak Bisa Ditunda
Menurut Kunto, Jokowi tidak tegas dalam menolak usulan penundaan pemilu yang seharusnya terlaksana pada 14 Februari 2024.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News