
GenPI.co - Wakil Ketua Umum MUI Anwar Abbas blak-blakan soal dugaan ancaman China dari utara tak bisa diremehkan.
Anwar mengatakan, pemerintahan Presiden Jokowi mesti bergerak taktis dan sigap.
"Kalau tidak diatasi dari sekarang, kemungkinan situasinya nanti jelas akan sangat sulit bagi Indonesia," kata Anwar Abbas saat dihubungi GenPI.co, Minggu (16/1).
BACA JUGA: Gawat, Kabar Buruk dari Rumah Sakit Wisma Atlet, Mohon Waspada
Anwar mengibaratkan sebuah api yang menyala di suatu tempat. Mumpung apinya masih kecil, maka seluruh pihak yang berwenang harus segera memadamkannya.
"Kalau tidak, negeri ini tentu akan terseret ke dalam bahaya sehingga masa depan akan terancam," katanya.
BACA JUGA: Denny Siregar dan Rizal Ramli Saling Serang, Isinya Keras
Anwar khawatir Indonesia akan kehilangan kebebasan, kemerdekaannya, serta kehilangan jati diri dan identitasnya.
"Tentu saja saya tidak mau hal demikian terjadi menimpa bangsa dan negara yang sama-sama kita cintai ini," katanya.
BACA JUGA: Ada Mahasiswa Cuan Rp 10 Miliar dari Main Kripto
Sebelumnya, Waketum MUI ini mengatakan, pernyataan mantan Kabais, Letjen (purn) Yayat Sudrajat membuatny terkejut dan khawatir.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News