Analisis Pengamat soal Cuitan Ferdinand Hutahaean di Twitter, Oh

Analisis Pengamat soal Cuitan Ferdinand Hutahaean di Twitter, Oh - GenPI.co
Ferdinand Hutahaean. Foto: Ricardo/JPNN.com/GenPI.co

GenPI.co - Pengamat politik Dedi Kurnia Syah menilai cuitan mantan Politikus Demokrat Ferdinand Hutahaean di Twitter hanya untuk mencari atensi.

"Statement semacam itu lebih banyak muncul hanya mencari perhatian publik, tentu untuk popularitas," ujar Dedi kepada GenPI.co, Jumat (7/1).

Menurutnya, hal itu merupakan imbas dari kontestasi politik dalam sistem demokrasi elektoral yang tidak terkontrol.

BACA JUGA:  Mendadak, Ferdinand Hutahaean Ngaku Mualaf, Apa Cuma Alibi Saja?

Oleh karena itu, dia mengimbau masyarakat tidak merespons statement orang yang tak berkompeten di bidangnya.

"Terutama politisi," tutur Dedi Kurnia Syah.

BACA JUGA:  GP Ansor Skakmat Ferdinand, Cuitannya Jauh dari Pesan Gusdur

Menurut Dedi, secara psikologis, cuitan Ferdinand berpotensi memantik kegaduhan publik, khususnya untuk umat beragama.

"Ferdinand sepertinya memerlukan perhatian publik dan ungkapan itu diupayakan untuk memulung perhatian itu," ucap Dedi.

BACA JUGA:  Ferdinand Hutahaean Bikin Ulah, SDR Bilang Ujian Berat

Di sisi lain, Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul menilai pernyataan Ferdinand berpotensi memecah belah masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya