Pengamat Beberkan Fakta Capres PDIP

Pengamat Beberkan Fakta Capres PDIP - GenPI.co
Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Foto: JPNN.com

GenPI.co - Akademisi politik Rochendi membongkar fakta para calon presiden yang diprediksi akan diusung oleh PDIP.

Menurut Rochendi, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memiliki sifat yang sama dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Ganjar adalah petugas partai, jadi dia juga tak punya kuasa dalam PDIP dan hanya menunggu instruksi petinggi partai,” ujarnya kepada GenPI.co, Jumat (24/12).

BACA JUGA:  Faisal Basri Bongkar Perilaku Sandiaga Uno di Kabinet Jokowi, Duh

Hal itu membuat posisi Ganjar Pranowo dalam pencalonan presiden dari PDIP pun tak kuat.

“Dia bisa tiba-tiba mengundurkan diri atau dijegal oleh para petinggi partai yang menginginkan calon lain,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Prasetyo Curiga Dana Pinjaman Rp 1,2 T buat Formula E

Di sisi lain, Ketua DPR Puan Maharani hari ini sudah tak laku lagi “dijual” sebagai calon presiden 2024.

Namun, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri masih menginginkan Puan masuk dalam lingkaran istana.

BACA JUGA:  Sudah Punya Cucu, Bodi Tante Ernie Aduhai Bikin Pria Melongo

“Akhirnya, muncul banyak pemain figuran dari PDIP yang diberi peran sebagai calon penyeimbang, salah satunya Tri Rismaharini,” tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya